Jumat, 19 Mei 2023

Satgas Pamtas RI-Malaysia Menerima Temuan Granat Jenis Nanas Dari Karyawan Pekerja Jalan di Perbatasan


KALIMANTAN BARAT, MM – Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha menerima kembali penyerahan 1 (satu) buah Granat Tangan jenis nanas dari warga perbatasan, kali ini Pos Koki Sei Daun SSK III. yang berlokasi di Jalan Raya Lintas Malengang, Dusun Sei Daun, Desa Melenggang, Kabupaten Sanggau.

Demikian disampaikan Komandan Satgas (Dansatgas) Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha, Letnan Kolonel Inf Hudallah, dalam keterangan tertulisnya di Markas Komando Taktis (Makotis) Gabma Entikong, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau. Kamis, 18 Mei 2023.

Dansatgas mengatakan,"Kronologis berawal dari 2 (dua) orang warga atau karyawan pekerja jalan lintas malenggang – sintang Sdr Purnomo (35) dan Sdr Perdi (24) yang melaporkan kejadian penemuan granat tangan jenis nanas tersebut saat sedang melaksanakan pembuatan parit sepanjang Jalan Raya Lintas Malengang Dusun Sei Daun, Desa Melenggang, Kabupaten Sanggau," ujarnya dalam rilis tertulis.

Lebih lanjut dikatakannya bahwa, "Karyawan pekerja jalan lintas malenggang – sintang tersebut menemukan benda bentuk bulat seperti granat tersebut yang diduga bahan peledak atau granat tangan saat sedang menggali tanah area jalan tersebut," terangnya.

Kemudian," sambung Dansatgas,"Karyawan pekerja jalan memberhentikan Serda teguh Batih Koki SSK III saat sedang kembali perjalanan dari kegiatan teritorial di Kampung Kojub, selanjutnya Serda Teguh segera melaporkan kepada Danki SSK III Lettu Inf Mabrina Hendy Aziska."

"Setelah menerima laporan dari batih SSK III serda teguh, Danki SSK III Lettu Inf Mabrina Hendy Aziska langsung memerintahkan dan menurunkan 4 (empat) orang anggota yang dipimpin batih SSK III tersebut menuju tempat penemuan benda yang diduga bahan peledak granat tangan jenis nanas tersbut, kemudian memastikan kembali bahwasanya barang tersebut memang benar yaitu bahan peledak Granat tangan jenis nanas," tuturnya.

"Setelah dipastikan bahwa penemuan benda tersebut yaitu granat tangan jenis nanas, karyawan pekerja jalan tersebut menyerahkan benda atau granat nanas tersebut kepada Prajurit Satgas Pamtas Yonif 645/Gty kemudian barang bukti benda tersebut di amankan di Pos Koki SSK III Sei daun yang nantinya akan diserahkan kepada Denpal Sintang," jelasnya.

Dansatgas menyatakan dan mengapresiasi, "Tindakan warga yang memberi informasi penemuan granat kepada TNI tersebut dalam hal ini Satgas Pamtas Yonif 645/Gty. Hal ini sebagai bukti bahwa masyarakat perbatasan sudah sangat menyadari terkait bahaya benda tersebut serta pengamanan jika menemukan benda mencurigakan seperti munisi atau bahan peledak," tandas
Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 645/Gardatama Yudha, Letnan Kolonel Inf Hudallah menutup rilis tertulisnya.

(Yoni) MM

Tidak ada komentar:

Posting Komentar


MEDIA MAJAPAHIT

MEDIA MAJAPAHIT

BERITA TER UP-DATE

Liburan Tahun Baru 2025 di Jatim Park 2, Khofifah Ajak Cucu Nikmati Wahana Baru Metaverse Glass Theater

JAWA TIMUR, MM - Calon Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa menghabiskan libur tahun baru 2025 bersama keluarga di Jatim Park 2 Kota...

BERITA TERKINI


MEDIA MAJAPAHIT

MEDIA MAJAPAHIT

BERITA LAINNYA